Kucing yang terinfeksi jamur memang terlihat kasihan, tapi apakah jamur pada kucing bisa sembuh sendiri?
Jika benar demikian kenapa ada obat antijamur untuk kucing? Kenapa ada salep maupun shampo yang khusus buat mengatasi itu?
Nah buat catlovers yang penasaran dengan hal yang seperti itu. Silahkan simak pembahasannya melalui artikel kami yang bersumber dari beberapa web terkenal seperti badilag.
Apakah Jamur Pada Kucing Bisa Sembuh Sendiri
Apakah jamur pada kucing bisa sembuh sendiri? Jawabannya bisa. Namun meskipun kucing bisa sembuh dari jamur, ia mungkin memerlukan waktu yang lama untuk sembuh total.
Selain itu besar kemungkinannya ia menjadi pembawa jamur dan menularkannya kepada kucing lain. Karena seringkali beberapa kucing yang terinfeksi jamur tidak terlalu menunjukkan gejala-gejala yang signifikan sehingga menyulitkan untuk mengidentifikasinya.
Hal ini dapat berbahaya untuk kamu sebagai pemilik kucing karena jamur merupakan jenis penyakit zoonosis atau dapat menular dari hewan ke manusia.
Bagaimana Cara Menyembuhkan Kucing Yang Terkena Jamur?
Nah meski kalian sudah tahu jawaban dari apakah jamur pada kucing bisa sembuh sendiri. Namun kalian tetap harus berusaha menyembuhkannya.
Untuk itu jika misalkan bingung harus melakukan apa, silahkan cek informasi yang akan dibahas pada kesempatan ini.
1. Periksakan Ke Dokter Hewan
Jika kamu melihat adanya tanda-tanda kucingmu terkena jamur, maka segera bawa ia ke dokter hewan terdekat. Kenali tanda-tanda yang terlihat di tubuh kucing agar kamu bisa melakukan tindakan cepat sebelum jamur menyebar ke bagian yang lain.
Salah satu tanda yang dapat terlihat dengan jelas adalah adanya kurap pada area yang terinfeksi.
Selain itu kucing juga akan sering menggaruk bagian yang terinfeksi, ketombe di bulunya, sampai dengan kerontokan pada rambut. Pada kondisi yang lebih parah, beberapa kucing bahkan dapat mengalami kondisi kebotakan serius pada rambutnya.
2. Pengobatan alami
Jamuran pada kucing dapat diobati dengan bahan alami seperti kunyit dan cuka apel. Kunyit dipercaya sejak dulu sebagai obat anti bakteri dan anti jamur yang alami dan menyehatkan.
Untuk menggunakannya, serut kunyit agar menjadi halus kemudian campurkan sedikit air dan oleskan ke bagian yang terkena jamur.
Agar manfaatnya bisa lebih maksimal, kamu dapat memeras kunyit yang sudah dihaluskan dan campurkan ke minuman atau makanan si empus. Nah untuk cuka apel sendiri kamu cukup oleskan ke bagian tubuh anabul yang terkena jamur ya catlovers.
Hati-hati ketika mengoleskannya ke tubuh anabul karena jamur bisa menular ke tanganmu. Untuk itu agar tidak berbahaya kamu perlu memakai sarung tangan sebelum memberikan pengobatan alami ke anabul ya catlovers.
3. Obat anti jamur
Obat anti jamur merupakan obat yang digunakan untuk membunuh jamur dan bakteri yang muncul di permukaan kulit.
Nah biasanya, hal seperti ini itu terdiri dari dua jenis. Yaitu obat luar, seperti krim dan salep, dan obat oral.
Terkait Obat luar, maka seperti namanya. Ia memang digunakan di bagian luar tubuh kucing, yaitu kulit, dengan cara dioleskan di bagian yang terinfeksi jamur. Dokter biasanya akan menyarankan untuk memotong bagian rambut yang terkena jamur sebelum krim atau salep dioleskan agar efeknya bisa bekerja dengan baik.
Namun dalam kondisi yang parah, penggunaan krim atau salep dapat menjadi tidak efektif dan perlu menggunakan sampo antijamur. Sedangkan obat oral adalah obat anti jamur yang digunakan dengan cara diminum dan bekerja dari dalam.
Beberapa obat oral yang sering digunakan di antaranya ialah griseofulvin, itrakonazol, dan terbinafine (lamasil). Pengobatan ini biasanya dapat memakan waktu minimal 6 minggu.
Perlu kamu ingat untuk selalu menjaga kebersihan dan sanitasi anabul agar jamur tidak berkembang biak dengan leluasa. Nah akhir kata sekian pembahasan admin tentang apakah jamur pada kucing bisa sembuh sendiri. Semoga bisa buat pencerahan yah.